headline photo

Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan Dengan Sikap Guru Biologi SMU

Saturday, August 4, 2012

Evolusi makhluk hidup salah satu pokok bahasan pada bidang studi Biologi yang diajarkan di SMU pada program inti Semester II kurikulum 1994. Pandangan-pandangan pro dan kontra terhadap teori evolusi mahkluk hidup, masih menyebar dari kalangan ilmuwan, akademisi, pemuka agama hingga masyarakat awam masih mengalami kebuntuan. Di samping itu Guru sebagai penyampai mata pelajaran kepada siswa dituntut untuk mempunyai pengetahuan dan sikap yang benar tentang konsep evolusi, karena pengetahuan dan sikap guru penting dalam pembentukan pengetahuan dan sikap siswa. 
 
Jika Guru salah dalam menyampaikan suatu pengetahuan, maka siswa akan mengalami salah pula dalam menerima pengetahuan tersebut yang akan mengakibatkan salah dalam bersikap. Ahmad (dalamYudo Sucitro) dengan penelitiannya yang berjudul “Sikap Terhadap Teori Evolusi dan Penyampaian Teori Evolusi di SMU di Kalangan Mahasiswa”, menunjukkan bahwa pengetahuan para responden ada yang tidak betul terhadap teori evolusi makhluk hidup yang telah diterimanya sewaktu di SMU. Dari latar belakang di atas, maka timbul penelitian dengan judul “Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan dengan Sikap Guru Biologi SMU Negeri se-Kabupaten Probolinggo Pada Teori Evolusi Makhluk Hidup”. Populasi dan sampel penelitian ini adalah seluruh guru Biologi SMU Negeri se-Kabupaten Probolinggo tahun 2002-2003 Semester II yang berjumlah 12 orang. Dalam penelitian ini menggunakan metode Angket yang terdiri dari Angket Tingkat Pengetahuan dan Angket Sikap. Untuk menganalisis data dipergunakan teknik persentase dan analisis korelasi product moment dari pearson. 
 
Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 15 Maret s/d 15 April 2003. Jenis penelitian ini adalah deskriptif korelasi. Subyek penelitian semua data yang diperoleh dianalisis dengan teknik persentase dan korelasi product moment. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Tingkat pengetahuan Guru Biologi SMU Negeri Se Kabupaten Probolinggo tentang teori evolusi makhluk hidup sebanyak 38,3% termasuk kategori sangat baik, 16,75 termasuk dalam kategori cukup dan 25,0% termasuk dalam kategori sangat kurang. Sikap guru Biologi SMU Negeri se-Probolinggo sebanyak 41,7% termasuk dalam kategori sangat baik dan 58,3% termasuk dalam kategori baik. Antara Tingkat Pengetahuan dengan Sikap Terhadap Teori Evolusi Makhluk Hidup Pada Guru Biologi Menunjukkan adanya hubungan yang positif.
 http://digilib.umm.ac.id/files/disk1/24/jiptummpp-gdl-s1-2004-avina8217i-1182-pendahul-n.pdf

0 comments:

Post a Comment